KERAHKAN 4 PENDAMPING, MTsN 5 BANTUL SIAP HADAPI E-PEMILOS 2021/2022

Guru pendamping pemilos memantau berlangsungnya voting via google meet

Bantul (MTsN 5 Bantul)- Launching e- pemilos, kerjasama pemerintah kabupaten Bantul, KPU Bantul dan kementerian Agama Kabupaten Bantul digelar Selasa, (11/20)  via zoom meeting. Pemilos yang diikuti oleh 83 sekolah dengan 267 pasangan calon ini menarik animo publik, termasuk antusiasme warga MTsN 5 Bantul. Demi mensukseskan acara tersebut dan mendongkrak branding madrasah dikancah kabupaten, penanggung jawab pemilos  waka kesiswaan, Rita Wahyuningsih, S.Pd menyiapkan berbagai strategi.

Mulai dari membangun tim sukses dari kalangan siswa hingga menyiapkan 4 pendamping dari kalangan guru untuk mengawal jalannya pemilos hingga waktu voting berakhir. MTsN 5 Bantul mengajukan 3 pasangan calon dari kelas 8. Persiapan dimulai dari membuat skrip pidato, take video hingga berkreasi dalam editing video youtube. 

Breaving voting kepada seluruh siswa dilakukan H-2 kegiatan pemilos launching. Hal inipun berlanjut dengan pendampingan via google meet sejak 30 menit sebelum server e-pemilos diaktifkan. "Strategi ini diharapkan dapat melejitkan partisipasi siswa dalam mengikuti pesta demokrasi di lingkup pendidikan, sehingga siswa mampu menjadi generasi yang demokratis kedepannya." tutur Rita saat di wawanvcarai tim Humas MTsN 5 Bantul siang tadi.(ym)

Komentar