SEMAAN AL QURAN 1 JUZ DI MATSAMABA

Bantul (Matsamaba). Semaan Al Quran 1 juz yang diadakan siswa-siswi MTs N 5 Bantul serta didampingi semua guru dan pegawai. “Kegiatan ini dilaksanakan untuk mendukung program tahfid yang sebenarnya sudah masuk dalam intra kulikuler selama in”, demikian yang disampaikan Musa Surahman selaku coordinator Keagamaan yang juga guru Bahasa Arab di madrasah ini.



Siswi putri terlihat menyimak dengan khusuk juz 1.

Rencana ke depannya kegiatan ini akan dilaksanakan rutin setiap bulan sekali. Sebelum seaman dimulai terlebih dahulu semua seiswa melaksanakan sholat dhuha berjamaah dan doa bersama. Semua siswa memegang  Al Quran termasuk guru dan pegawai mendampingi di mushola. Musa Surahman, M.Pd.I memimpin semaan dan diteruskan oleh Ulil Amri guru fikih di madrasah ini. Semua siswa tekun dan khusuk dalam mengikuti seaman. Sampai akhir kegiatan dapat berjalan dengan tertib dan para siswa sangat antusias.

“Semoga kegiatan seaman Al Quran ini dapat berjalan dengan baik dan seluruh guru dan pegawai dapat memberikan dukungan sepenuh hati demi kebaikan dan pembiasaan yang mulia”,papar Siti Solichah,S.Pd. selaku kepala madrasah (Mth).

Komentar