PENGAWAS 'SILANG' DI SIMULASI UNBK 3 MATSAMABA

Bantul (Matsamaba) – Berbagai upaya terus dilakukan Matsamaba dalam rangka sukses pelaksanaan dan hasil nilai UN siswa kelas 9 tahun 2018 diantaranya kembali mengadakan simulasi tingkat Kabupaten. Simulasi UNBK 3 Kabupaten tersebut dilaksanakan Senin (19/3) dan Selasa (20/3) dengan mata pelajaran Matematika di hari pertama dan Bahasa Inggris di hari kedua. Pada sesi 1, UNBK dijadwalkan dimulai pukul 07.30 hingga 09.30 dan sesi 2 pukul 10.00 hingga 12.00.



Sri Sumarsih, S.Pd. (kiri) dan Arum Sutarsih, S.S. sedang istirahat di ruang panitia sembari menunggu sesi 2 di hari 2 dimulai.

Pengawas silang diberlakukan di simulasi ini. Untuk pengawas luar dan mengawasi di Matsamaba adalah Nur Hidayatun, S.Ag. dan Sainem, S.Pd. dari SMPN 1 Pundong untuk hari pertama sedang hari kedua adalah Sri Sumarsih, S.Pd. dan Arum Sutarsih, S.S. dari SMPN 2 Pundong. Sedangkan guru Matsamaba sebagai pengawas di luar adalah H. Budi Hartono, S.Pd. di SMPN 1 Pundong serta yeni Fathanah, S.Ag., Hj. Siti Zaenab, S.Pd., dan Ngadilan, S.Pd. di SMPN 2 Pundong (JKP).

Komentar