Corps Drumband MTs Negeri 5 Bantul Bahana Matsamaba mengikuti lomba tingkat Kabupaten Bantul pada pawai Hari Kemerdekaan Jum’at (18/8) di Bantul. Start dimulai dari Depan Kantor Bupati bantul Trirenggo menyusuri jalan Protokoler Kabupaten dari Proliman – Perempatan gose dan Finish di lapangan Paseban. Pengibar bendera start lomba adalah Wakil Bupati Bantul H. Halim Muslih, Lc.
Corps besutan Bambang Krisbianto, Bc.Mus.Ed. dengan pendamping Suharmanto,S.Pd., Yuli Marhaeni,S.Pd., Joko Purwanto, S.Pd., Sri Suratmini, Darta, dan Mujiyono membawakan Mars Persatuan Drumband Indonesia (PDBI). Corps Drumband peraih Juara Lomba Drumband Tingkat Kabupaten Bantul tahun 2014 dan 2016 serta Juara 3 Piala Raja Tingkat Nasional di DIY dipimpin 3 mayoret yakni Ibu Fardiansyah, Anggi Cahyani, dan Sarah Anisa Fitri serta field commander Anisa Anggreny Rahman.
Lomba drumband diikuti tak kurang 19 corps SD/MI, 5 TK/RA, dan 4 SMP/MTs. Lomba dan Pawai Drumband dimulai dari tingkat SD/MI dilanjutkan TK/RA dan diakhiri drumband SMP/MTs. Setiap corps drumband dijeda dengan 3 Pasukan Peserta Lomba Gerak Jalan. Lomba drumband dan gerak jalan dimulai pukul ±13.00 dan berakhir pukul ±17.15. Khusus lomba gerak jalan tingkat SMA/SMK/MA berakhir pukul ±19.15.
HUMAS MATSAMABA
Komentar
Posting Komentar